Haji Channiago Pattimura Alias: Chan Pattimura

Lahir: 15-05-1938

Biografi singkat

Lahir di Tanjung Balai, Sumatera Utara. Pendidikan: Tamat SLA, melanjutkan ke Fakultas Ekonomi. Pebisnis dan pencipta tari pergaulan "Tarina" ini memulai kariernya dalam dunia film sebagai produser untuk film Lewat Tengah Malam (1971), Last Tanggo In Jakarta (1974) dan Al Kautsar (1977), di samping sebagai penasehat dan pemimpin produksi dalam film-film tersebut. Jabatannya dalam tiap produksi film sering berganti-ganti, sebagai pelaksana produksi untuk film Inem Pelayan Sexy (1976) dan menjadi penasehat produksi untuk film Batas Impian (1975), Gembong Ibukota (1976). Chan adalah Komisaris Utama PT Sapta Yanuar Film dan PT Crown Eastern Motion Pictures, Direksi PT Sippang Jaya Sakti Film, Sekretaris Jendral Gabungan Importir dan Produser Film Nasional (GIPRODFIN).