Doris Callebaute Alias: Doris Aphrodita

Lahir: 22-12-1952

Biografi singkat

Lahir di Jakarta.Salah satu dari Aktris laris tahun 1977 ini mendadak terkenal setelah muncul dalam film "Inem Pelayan Sexy" (1976) yang di sutradarai Nya Abbas Acup. Pernah juga menggunakan nama Doris Aprodita, sedangkan dalam film perta- manya "Embun Pagi" (1976) dia memperoleh nama Doris Trissyanthy. Nama "Inem" yang telah menempel pada dirinya menyebabkan ada produser yang memberinya Peranan Utama dalam "Inem Nyonya Besar", sementara pembikin "Inem Pelayan Sexy" juga me "nyambung" nya dalam dua seri sekaligus, "Inem Pelayan Sexy II" dan "Inem Peiayan Sexy III" dengan Sutradara tetap dipegang oleh Nya Abbas Acup. Banyak film lain yang diselesaikan Doris selama tahun 1977. Di antaranya film-film "Marina", "Sejuta Duka Ibu", "Akibat Pergaulan Bebas", "Warung pojok" lalu menyusul "Penyakit Kelamin" (Raja Singa) "Salah Kamar" pada tahun 1978, "Akibat Bercinta" (1979). Dia mengaku pernah jadi pramuria (hostess) dan juga jadi guru taman kanak2 karena katanya punya pendidikan SGTK. Diakhir 1978 bikin perusahaan sendiri, PT Doristi Film.

 

Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)

Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)