Sinopsis

Ulin (Poppy Bunga) sedari kecil memiliki mimpi menjadi seorang penyanyi terkenal. Secara kebetulan ia bertemu dengan seorang pencari bakat, Meki Monroe (Ozy Syahputra) Bersama sang pencari bakat ini ia berangkat merantau di Jakarta. Ulin tak sadar tipu muslihat Meki. Ia dijual ke pemilik night club yang berkedok sebagai produser rekaman. Bersama kedua temannya, Niza (Renny Novita) dan Rara (Ayang), Ulin harus berjuang untuk terus hidup, meski terpaksa jadi pelacur jalanan. Film ini tidak hanya menceritakan kehidupan sosial pelacur Jakarta, tapi juga kehidupan anak jalanan, preman, pedofilia dll. Niza meninggal karena narkotika, dan kematian itu membawa pertemuan Ulin dan Bert (Keith Foo), pialang saham yang aktif melakukan kegiatan sosial di bidang kekerasan jalanan dan tertarik mengenal Ulin lebih dalam. Di sisi lain, Rara sahabat Ulin satu-satunya di Jakarta, tiba-tiba terserang virus HIV dan ia menjadi wanita penggila seks hingga dengan sengaja menularkan virus yang menggerogoti tubuhnya. Ulin menjadi resah, merasa virus yang menjalar di tubuh Rara ada di dalam dirinya. Sering bertemu, membuat Bert dan Ulin saling jatuh hati. Menurut produsernya, kisah ini merupakan kisah nyata.