Katalog Sang Murabbi: Mencari Spirit yang Hilang

10
Sinopsis

Ini adalah film biografi tentang almarhum KH Rahmat Abdullah (1953-2005). Kisah dimulai dengan tuturan ibunya yang mengatakan bahwa sejak kecil cita-cita Rahmat hanya jadi guru. Cita-citanya ini terwujud dan bahkan menjadi ustad yang terkenal. Dalam perjalanan kariernya ini, terlukis juga dalam film kondisi yang tidak selalu menguntungkan: Peristiwa Tanjung Priok, kecurigaan masyarakat terhadap ajaran-ajaran yang diberikan, hingga muncul tuduhan bahwa dia memberikan ajaran sesat. Ia lalu juga terlibat dalam Partai Keadilan dan terpilih sebagai anggota DPR.

Catatan

Film ini tidak beredar di bioskop reguler, tapi diedarkan lewat komunitas-komunitas tarbiyah.