Katalog Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah
Produser: FX Rudy Gunawan, Imran Hasibuan
Pemeran: Ceria Hade, Anisa Fujianti, Pudji Lestari, Adi Kurdi, Novia Kolopaking
Emak (Novia Kolopaking) berjuang keras merawat Abah (Adi Kurdi) yang sudah tua dan sakit glukoma. Emak juga masih berjualan gorengan dan opak dan terkadang menjadi pembantu: mencuci dan menyetrika di rumah orang kaya. Ia juga tetap merangkul ketiga anak perempuannya yang kini sudah dewasa dan mempunyai kehidupan masing masing. Euis (Ceria Hade) sudah menjadi janda beranak dua karena suaminya meninggal. Euis bekerja di sebuah pabrik yang dekat rumahnya sebagai buruh. Sementara Cemara (Anisa Fujianti) dengan suaminya hidup berkecukupan namun belum dikaruniai anak. Akibatnya, secara psikologis muncul rasa ketakutan dimadu atau diceraikan. Agil (Pudji Lestari) si bungsu beberapa kali berganti pacar, karena laki-laki ideal baginya adalah Abah.
Film ini dijadwalkan tayang di bioskop pada 16 April 2020. Namun dikarenakan pandemik, film ini batal rilis pada tanggal yang telah dijadwalkan. Adaptasi dari serial televisi Keluarga Cemara. Dedi Setiadi adalah sutradara serial televisi itu.