Biografi singkat
Lahir di Situbondo. Pendidikan : SLA, kursus Seni Rupa dan Home Decoration, Lokakarya Breakdown Skenario, Lokakarya Psikologi dan Film. Memulai karirnya di film sebagai pembantu set/property dalam Sepiring Nasi (1960) produksi Radial Film Coy. Setelah itu ia bekerja di Faris Advertising Ltd, sebagai desainer. Di luar film aktif juga di bidang dekorasi, melukis dan memahat. Karirnya sebagai penata artistik dimulai dalam Lantai Berdarah (1971) produksi Elfiana Film Corp memperoleh penghargaan dari Panitia Pelaksana Peringatan 25 tahun KFT.
Sumber: SM Ardan