Yanuar Arifin

Lahir: 18-08-1945

Biografi singkat

Lahir di Tegal. Pendidikan : SLA. Yanuar Arifin merintis karirnya sebagai pemain musik sejak tahun 1959 lewat band Gama Musika. Sesudah itu ia mendirikan grup baru bernama Empat Nada, yang kemudian sangat terkenal.Tidak puas dengan grupnya yang ada, ia membentuk grup baru Dharma Musika dan terakhir The Sonic. Sebagai pemain musik dan sebagai Pimpinan grup, ia menguasai semua alat-alat musik.Mulai ikut mengisi ilustrasi musik untuk film-film cerita sejak tahun 1977 lewat produksi "Papa". Meskipun belum lama ia ikut terjun dalam Penataan Musik untuk film-film cerita, namun sampai bulan Maret 1978 ia sudah menangani tidak kurang dari 9 buah film, diantaranya "Warung Pojok" (1977), "Hujan Duit" (1978), "Sopirku Sayang" (1978).

Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)