Lahir di Binjai, Sumatera Timur. Pendidikan : HIS, MULO, AKADEMI WARTAWAN.Sebelum ke film Soerdjono pernah menjadi Guru SD. Parindra di Binjau. Masuk film sejak bulan Juni 1940 melalui film "Harta Berdarah" produksi Union Film Coy sebagai pemain utama, filmnya yang lain : "Ikan Duyung" (1941), "Siti Nurbaya" (1941).Dalam film "Selendang Delima" (1941/'42) ia muncul sebagai pasangan Asmanah, perempuan yang kemudian menjadi istrinya. Dalam masa revolusi fisik, Soerdjono ikut bergerilya di Jawa Timur.Dalam bidang seni lainnya, ia aktif sebagai pemain sandiwara "Bintang Surabaya," sutradara dan penulis cerita pentas.
Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)