Lahir di Jakarta. Main sejak film Wanita Segala Zaman (1979), dan pada tahun yang sama disutradarai oleh Nyak Abbas Akup (1932-1991) dalam Kisah Cinta Rojali dan Juleha. "Ketemu" lagi dengan Nyak Abbas dalam pembikinan Boneka dari Indiana (1990). Walau diunggulkan pada FFI 1991, tapi Lydia nyaris putus asa. Sebab 3 kali sebelumnya hanya masuk unggulan, Untukmu Kuserahkan Segalanya (FFI 1984), Kejarlah Daku Kau Kutangkap (FFI 1986) dan Cas Cis Cus (FFI 1990). Bahkan pada FFI berikutnya, kembali Lydia suskes, meraih Citra lagi lewat Ramadhan dan Ramona pada FFI 1992. Tambah membahagiakan, karena produksi sendiri itu menghasilkan gelar film terbaik, dan aktor terbaik bagi Jamal Mirdad, sang suami. Sesudah itu Lydia terikat sinetron Gara-Gara (1993), seri yang cukup panjang, hingga 1997. Baru pada 1997 ter"lepas", lantas main dalam sinetron lain, Selendang Sutra Biru.
Biografi singkat