Mandra Alias: Mandra YS, Mandra Yusuf Sulaiman

Lahir: 02-05-1965

Biografi singkat

Lahir di Cisalak, Bogor. Pendidikan: SMA (kelas II, 1982). Seperti umumnya keluarga teater rakyat, Mandra juga ikut Topeng Betawi "Setia Warga" pimpinan Bokir Ji'un (pamannya) sejak kecil, meski sambil bersekolah. Tapi, setelah ayahnya meninggal dunia, dia "ngalah", dan hanya menekuni dunia sandiwara (topeng), agar adik-adiknya bisa melanjutkan sekolah. Mulai 1975 sudah pula muncul di TVRI bersama grup "Setia Warga". Karena Bokir sudah terkenal sejak turut main lenong di TIM dan TVRI, maka "Setia Warga" sering disebut oleh awam "Lenong Bokir". Begitupun dengan Bokir, Mandra maupun Bolot (Pepesan Kosong), Nirin (Warga) dan orang topeng lainnya, di "salah kaprah"kan sebagai para pemain lenong. Biar sama-sama berbentuk teater Betawi, tapi Lenong (Betawi Tengah) bukanlah Topeng (Betawi Pinggir). Menjadi pujaan setelah main dalam Si Doel Anak Sekolahan I-III (1994-1996), padahal sudah tampil di layar bioskop sejak film Cinta Anissa (1983).