Lahir di Prawirotaman, Yogyakarta. Pendidikan : SLA, ASDRAFI, kursus kursus : acting, make-up. administrasi mengetik dan Penataran artis film PARFI. Pernah menjadi Pimpinan Teater, pelatih drama, dan penyanyi keroncong, Di film mulai sebagai figuran dan penata rias. Di antara filmnya : "Sajem" (1961), "Paris Berantai" (1962). Ketika bekerja untuk PT. Gema Masa Film, sempat turut dalam "Daerah Perbatasan" (1964) dan "Expedisi Terachir" (1964). Film cerita terakhir yang diikutinya adalah "Dosa Di Atas Dosa" (1974), setelah itu turut hanya untuk film-film iklan.Di luar film, masih tetap sebagai penyanyi keroncong.
Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)