Film Indonesia (FI) menerima kontribusi dari para pengguna situs web ini. Patut diketahui bahwa kami akan melakukan proses verifikasi terhadap setiap data yang kami terima. Dengan begitu, data yang Anda berikan tidak dapat langsung kami terbitkan. Kami akan mengirimkan surat pemberitahuan apabila data tersebut sudah diterbitkan.
Bentuk kontribusi yang kami terima adalah sebagai berikut:
1. Kontribusi Data
a. Data Baru,
Untuk data film: apabila Anda memiliki data mengenai film yang akan rilis, dan Anda adalah pihak yang terlibat dalam pembuatan film dan memiliki hak atas data film tersebut, Anda bisa mengirimkan data tersebut kepada kami melalui e-mail.
Untuk data nama: apabila Anda ingin menambahkan data biografi kru dan/atau pemeran film, dan Anda adalah pihak yang berwenang untuk memberikan data ini, Anda bisa mengirimkan data tersebut kepada kami melalui e-mail.
b. Pelengkapan dan/atau Perbaikan Data
Apabila Anda menemukan kesalahan atau kekurangan data pada judul/nama dalam katalog FI, Anda bisa mengirimkan perbaikan dan/atau penambahan data tersebut kepada kami melalui e-mail.
2. Kontribusi Tulisan
Anda dapat mengirimkan tulisan yang pernah Anda tulis kepada redaksi FI. Adapun bentuk tulisan yang kami terbitkan terbagi menjadi dua, yaitu artikel dan resensi. Artikel terdiri dari Berita, Kajian, Sosok, dan Wawancara. Saat ini kami hanya menerima kontribusi untuk Kajian, Sosok, Wawancara, dan Resensi.
Anda dapat mengirimkan tulisan Anda melalui e-mail, beserta dengan gambar/ilustrasi pendukung (jika ada), biografi singkat penulis (250 karakter), dan foto penulis. Semua tulisan yang dikirimkan akan diseleksi oleh Redaksi FI. Kami akan mengirimkan pemberitahuan apabila tulisan Anda akan dimuat. Namun Redaksi FI akan menyimpan semua tulisan yang masuk dan tidak akan dikembalikan kepada pengirim.
Seluruh kontribusi dapat dikirimkan ke: katalog_fi(at)filmindonesia.or.id