Franki Raden

Lahir: 04-01-1953

Biografi singkat

Pendidikan: Akademi Musik LPKJ. Saat buku Apa Siapa Orang Film Indonesia terbit (1979), baru tiga film yang diisi ilustrasi musiknya oleh Franki Raden, dan ketiga-tiganya ikut dipertandingkan dalam FFI 1979, Akupun Bisa (dokumenter), serta film-film cerita Bulu-bulu Cendrawasih karya Nurhadi Irawan dan November 1828 yang disutradarai Teguh Karya. Akupun Bisa maupun November 1828 merebut piala Citra utama masing-masing sebagai film dokumenter terbaik dan film cerita terbaik. Satu di antara 6 Citra yang digondol November 1828 terdapat untuk ilustrasi musik terbaik yang menjadi milik Franki Raden. Dunia film Indonesia telah mempunyai seorang ilustrator musik lagi yang baik, disamping Idris Sardi (4 Citra) dan Eros Djarot yang sudah meraih Citra dua kali.

Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)