Biografi singkat
Lahir di Tasikmalaya. Pendidikan : Tamatan SMA. Sebelum ke film sering mengikuti kontes2-kontes, diantaranya kontes Ratu Scooter di mana ia keluar sebagai juaranya. Terjun ke film lewat film "Anak Anak Revolusi" (1964) sebagai pemain pembantu. Film-film lainnya "Bunga Putih" (1966). "2 X 24 Djam" (1967), "Manusia dan Peristiwa" (1968), "Apa Jang Kau Tjari Palupi" (1969), "Si Pitung" (1970), "Banteng Betawi" (1971), Deru Campur Debu" (1972), "Biang Kerok" (1973), "Ratu Amplop" (1974) "Koboi Ngungsi" (1975), "Kekasih" (1977) dan lain-lain.
Sumber: Apa Siapa Orang Film Indonesia 1926-1978. Disusun oleh Sinematek Indonesia. (Jakarta : Yayasan Artis Film dan Sinematek Indonesia, 1979)