Sinopsis

Sugiati (Fifi Young) menyayangi semua anaknya, Achmad (Rd. Ismail), Idris (S. Poniman), Sumadi (A. Sarosa) dan Supinah (Sulami). Sumadi mendapat perhatian lebih, karena bapaknya, Subagio (Ali Yugo) sering mengkambinghitamkannya. Rupanya, Subagio bermuka dua. Secara diam-diam dia jadi anggota komplotan perampok. Untuk membela ayahnya, Sumadi lalu mengaku menjadi penjahat dan dihukum buang. Subagio merasa berdosa, menderita, sakit, dan meninggal dunia. Sepeninggal Subagio, Sugiati ditolak numpang oleh anak-anaknya yang kaya. Supinah bersedia memelihara ibunya, tapi dia miskin. Akhirnya Sugiati hidup di rumah jompo. Sepulang dari pembuangan, Sumadi kaget melihat saudara-saudaranya. Ia memberi pelajaran secara main hakim sendiri.

Catatan

Menurut Tan Tjoei Hock, pembuatan film ini terhenti karena pendudukan Jepang. Diselesaikan oleh Tan Tjoei Hock. Ada 11 lagu keroncong mengiringi film ini. Film ini dibuat-ulang pada 1957. Dua pemain lama masih bermain: Fifi Young dan Rd Ismail. M d'Amour adalah nama samaran Njoo Cheong Seng.Sumber:- Journal 1941- Pertjatoeran Doenia dan Film no.7 th. I, Desember 1941, hlm. 28-31

Trivia

Yang Muda Yang Bercinta (1977) dilarang karena dinilai ada unsur propaganda, agitasi dan menghasut masyarakat, khususnya generasi muda.