Katalog Srigala Item

0
Sinopsis

Djoekri (Tan Tjeng Bok) merebut kekayaan saudaranya, Mardjoeki (Bissoe), dengan kekerasan. Setelah Mardjoeki lenyap, tinggallah anaknya, Mochtar (Moch. Mochtar). Karena ayahnya tak ada, Mochtar diperlakukan sebagai pembantu, sedang Joesoef (M. Sani), anak Djoekri, hidup senang seperti anak hartawan layaknya. Belakangan kekejaman Djoekri yang dibantu mandor Hasan (Itjang), sering dihalangi orang bertopeng (De Zwarte Wolf atau Srigala Item). Maksud Joesoef menikahi Soehaemi (Hadidjah) juga terhalang oleh Srigala Item. Ketika terjadi saling kejar antara Djoekri dan Srigala Item, diketahuilah bahwa Mardjoeki masih hidup. Terbukalah siapa orang bertopeng itu.

Catatan

Disadur dari film Hollywood berjudul Mark of Zorro.Sumber:- Tan Tjoei Hock.- Pertjatoeran Doenia dan Film no. 4 th. I, 1941, hlm. 47.- Intisari no 91 th. VIII, Februari 1971.Kopi 35 mm judul ini dapat diakses dari Koleksi Sinematek Indonesia.

Trivia

Karena sukses di pentas dan rekaman musik, Kisah Cinderella (1978) difilmkan.